Beritanda1- Usai dicukur tim Youngnam University dan Timnas U-19 Korea Selatan, Timnas U-19 Indonesia yang sedang melakukan pemusatan latihan (TC) di Korea Selatan kembali bersiap menghadapi gempuran Timnas U-19 Korea Selatan untuk uji coba berikutnya.
Bahkan dari 9 laga uji coba yang diagendakan, anak-anak asuhan Coach Shin Tae Yong ini akan berjumpa sebanyak dua kali melawan Timnas U-19 negeri Ginseng, Korea Selatan. Laga pertama Garuda Muda dengan Timnas U-19 Korea Selatan berlangsung Jum’at, tanggal 25 Maret 2022, berkesudahan dengan angka telak 7-0. Laga berikutnya pada Selasa, 29 Maret 2022.
Sebelum menghadapi laga kedua dengan Timnas Korea Selatan, ada khabar baik bagi pecinta sepakbola Indonesia karena laga bergengsi ini akan disiarkan secara live oleh televise Nasional Indosiar
Bila disiarkan tentunya akan sangat membantu para pecinta sepakbola Indonesia untuk memantau langsung perkembangan Timnas Indonesai U-19.
Tetapi yang telah dikonfirmasi pihak televisi Indonesia, melalui akun Instagram Indosiar dilansir dari Aissekiya.com , pertandingan kedua pasa Selasa, tanggal 29 Maret 2022 akan ditayangkan secara live.
“Dukung dan saksikan perjuangan Timnas Muda Indonesia di bawah asuhan Coach Shin Tae Yong melawan Korea Selatan pada Selasa, 29 Maret 2022 pukul 16.30 WIB. Hanya di @indosiar dan @vidiodotcom,” tulis akun Instagram Indosiar.
Tetap Optimis
Disisi lain, coach Shin Tae-yong mengaku cukup optimis dengan timnas U-19 Indonesia. Juru taktik berusia 52 tahun itu menilai ada sisi positif di balik kekalahan timnas U-19 Indonesia ketika melawan tim Youngnam University.
"Ketika mereka terus menghadapi lawan tangguh, mereka akan mendapatkan pengetahuan," ungkap Shin Tae-yong.
Disebutkanm anak-anak Garuda Muda akan dapat belajar bagaimana untuk tidak merasa ragu dan tidak runtuh ketika didorong untuk melawan.
Timnas U-19 Indonesia sendiri masih memiliki tujuh uji coba lagi di Korea Selatan, termasuk akan melawan Korea Selatan U-19.
Berikut jadwal sisa uji coba timnas U-19 Indonesia di Korea Selatan:
1. University Daegu vs Tim U-19 Indonesia, Minggu, 27 Maret 2022
2. Tim U-19 Korea Selatan vs Tim U-19 Indonesia, Selasa, 29 Maret 2022
3. Kimcheon U-18 vs Tim U-19 Indonesia, Selasa, 5 April 2022
4. Pohang U-18 vs Tim U-19 Indonesia, Rabu, 6 April 2022
5. Daegu U-18 vs Tim U-19 Indonesia, Kamis, 7 April 2022
6. Pohang vs Tim U-19 Indonesia, Sabtu, 9 April 2022
7. Deagu FC vs Tim U-19 Indonesia, Rabu, 13 April 2022
(Melatisan/**)